­

Curly Hair Wash Day

April 19, 2020

Hari ini saya ingin mencoba perawatan rambut sendiri tanpa ke salon. Ini pertama kali bagi saya melakukannya sendiri di rumah. Sebelumnya saya pernah sekali datang ke salon bersama kawan baik saya sewaktu SMA. Saya ingat betul, waktu itu kegiatan di sekolah belum padat dan kami pulang lebih awal. Maka kami memanfatkan waktu sepulang sekolah dengan mendatangi salon sebelum pulang ke rumah haha. Yap! Kami masih mengenakan seragam osis lengkap. Perawatan yang kami pilih adalah creambath.

Nah untuk hari ini, saya akan mencoba Hair Mask. Dua minggu terakhir ini saya benar benar sedang niat untuk melakukan perawatan rambut. Semoga saja saya tetap konsisten sampai seterusnya. Saya senang karena suami juga sangat medukung dengan mengizinkan saya membeli hair mask.

Sebenarnya saya sudah menata jadwal untuk mencuci rambut 4 hari sekali. Ini sudah hari ketiga semenjak keramas sebelumnya. Kondisi saat ini kulit kepala cukup berminyak tapi tidak ada ketombe. Bagian pangkal berminyak karena sebelumnya saya memakai minyak rambut. Tapi dibagian ujung sangat kering. Jadi keseluruhan, rambut saya tidak bisa dibilang lepek. Inilah bedanya rambut keriting dan lurus. Rambut keriting butuh waktu yang lama agar minyak rambut alami bisa terdistribusi ke seluruh bagian rambut. Sudah jelas kan, ini disebabkan struktur rambut yang bergelombang dan meliuk liuk hehe. Kendati demikian, saya mendapat saran dari suami, cukup tiga hari sekali saja. Saya juga menyadari hal itu karena cuaca disini juga panas dan saya sering berkeringat. Bisa dipastikan ada penumpukan kotoran dian kulit kepala. Kalau tidak segera dicuci, bukan tidak mungkin akan timbul ketombe.

Baiklah. Sebelum memulai mencuci rambut dan menggunakan hair mask, saya ingin mencatat apa saja yang saya persiapkan. Supaya kelak ketika saya sudah melakukan perawatan sedikit lebih layak, saya bisa mengingat kembali perjalanan saya hehe. Untuk kawan yang membaca tulisan ini siapa tahu juga tertarik mencoba. 


1. Sampo
Saya menggunakan sampo sunsilk hijab fresh. Ternyata sampo ini sebetulnya kurang cocok untuk rambut saya. Rambut saya tidak berketombe, sedangkan sampo ini mengklaim anti ketombe. Tapi sudah telanjur membeli kemasan besar (sebelum saya memutuskan untuk merawat rambut) saya akan tetap memakainya. Saya suka dengan sensasi dingin dan aromanya sangat harum.

Sekadar informasi, sampo anti ketombe biasanya diformulasikan untuk mengurangi produksi minyak di kulit kepala yang berpotensi menyebabkan ketombe. Terutama saat rambut berminyak dan terkena kotoran atau polusi, mudah sekali timbul ketombe. Jadi rambut keriting sangat tidak disarankan memakai sampo anti ketombe karena bisa menyebabkan kering. Namun jika memang butuh sampo anti ketombe, dampingi dengan conditioner.

2. Conditioner
Untuk conditioner saya memakai Tresemme Keratin Smooth. Akhir tahun lalu saya sempat giat memakai sepasang dengan samponya. Tapi karena ribet saya tinggalkan conditioner. Saya melakukan dosa besar. Sebab conditioner adalah sahabat baik rambut keriting. Selama ini saya selalu melewatkan conditioner. Tentu saja rambut saya setelah kramas menjadi sangat kering dan mengembang. Suami saya pun saat ini sudah melihat perubahan yang bahkan tidak saya sadari. Rambut dibagian depan biasanya seperti habis kesetrum. Tapi sekarang meskipun masih ada bayi rambut yang megar tapi tak separah sebelumnya.

3. Hair Mask
Saya memilih produk Makarizo Hair Energy. Sebetulnya saya bimbang antara yang perawatan rambut lembut atau rontok. Tapi karena yang tersedia di rak hanya yang rambut rontok, saya pilih ini. Mungkin sudah berjodoh juga karena rambut saya rontok parah. 

4. Kantong Kresek
Untuk memaksimalkan penyerapan nutrisi hingga kulit kepala, sangat dianjurkan membungkus kepala setelah mengaplikasikan hair mask. Kondisi kepala yang panas akan membuka pori pori kulit kepala sehingga memudahkan nutrisi terserap kedalamnya. Karena tidak punya hair cap saya memakai kresek sajaa :')

5. Kaos
Seperti yang pernah saya tulis sebelumnya, rambut keriting tidak diperkenankan menggunakan handuk biasa saat proses pengeringan. Butuh kain yang berbahan lembut seperti kaos atau handuk microfiber.

5. Minyak rambut
***

Pertama tama sebelum memakai masker rambut saya mencuci bersih rambut saya menggunakan sampo. Kemudian saya memakai kondisioner yang saya diamkan selama kurang lebih dua menit. Setelahnya saya bilas hingga bersih. 

Memakai masker rambut sebaiknya ketika kondisi rambut lembab. Jadi saya mengurangi kadar air di rambut menggunakan kaos. Baru setelah itu saya memakai Makarizo Hair Mask ke seluruh bagian rambut. 

Berikutnya saya membungkus rambut dengan kresek dan mendiamkannya selama kurang lebih 30 menit. Hehe meski hanya disarankan 2-3 menit, saya mendiamkannya lebih lama supaya nutrisinya terserap lebih maksimal.

Keuntungan melakukan perawatan rambut di rumah adalah saya bisa melakukan kegiatan lain. Saya bisa mencuci, sarapan, dan membersihkan dapur.

Tiba saatnya membilas. Saya membilasnya dengan air dingin biasa dan memastikan rambut saya bersih tak ada sisa masker. Kemudian saya keringkan sedikit dan memakai kondisioner tanpa bilas. Disini saya masih menggunakan kondisioner yang sama. Tapi saya jadikan leave in conditioner. Untuk rambut seperti saya ternyata cocok dan tidak membuat lepek. 

Tahap selanjutnya saya melakukan hair plopping. Saat sudah dirasa cukup kering, saya memakai minyak rambut. 

***
Itu dia rangkaian perawatan rambut saya kali ini. Sangat menyenangkan. Untuk saya yang pemalas ini ternyata saya bisa melakukannya jika punya niat. Saat ini saya juga masih belajar dan kembali meluruskan niat serta tujuan. Saya tidak ingin berekspektasi tinggi dan membandingkan diri saya dengan pencapaian orang lain. Sebab setiap rambut keriting punya karakter dan keunikan masing masing. Jadi perawatan dan hasil dari setiap pemilik rambut keriting tidak akan sama persis. 

Saya juga terinspirasi dari sebuah tayangan vidio di kanal youtube seorang perempuan muda berbakat, cantik dan inspiratif bernama Gracia Indriani. Di video tersebut ia membuktikan bawah untuk merawat rambut tidak harus mahal. Bisa menggunakan produk yang bahkan bisa ditemukan dengan mudah di minimarket. 

Sebelummua saya enggan dan cenderungg abai dalam merawat rambut salah satu alasannya adalah produk produk perawatannya yang mahal. Memang sebagian produk sangat mahal tapi pesan ci Gracia adalah kita harus cermat memilih.

Terima kasih cik Gracia

Saat ini saya benar benar senang dan merasa jauh lebih bersemangat usai keramas dan bermasker. Kepala saya jadi terasa segar kembali. Semoga rontok rambut saya berkurang.

Tifanny 
Gresik, 19 April 2020

You Might Also Like

0 Comments

BLOG ARCHIVES

TIFANNY'S BOOKSHELF

Harry Potter and the Half-Blood Prince
Angels & Demons
Mati, Bertahun yang Lalu
Le Petit Prince: Pangeran Cilik
Di Kaki Bukit Cibalak
Goodbye, Things: Hidup Minimalis ala Orang Jepang
Orang-orang Proyek
Guru Aini
86
Ranah 3 Warna
The Da Vinci Code
Animal Farm
Hacker Rp. 1.702
Mata Malam
City of Thieves
Yang Fana Adalah Waktu
Kubah
Harry Potter and the Sorcerer's Stone
9 Matahari
Kim Ji-Yeong Lahir Tahun 1982

• T I F A N N Y •

•  T I F A N N Y  •
INFJ-T ・ semenjana ・ penikmat musik & es kopi susu ・ pencinta fotografi ・ pecandu internet ・ escapist traveller ・ sentimental & melankolis ・ suka buku & aroma petrichor ・ hobi journaling