Pasang Surut NV Nitisemito Dalam Novel Sang Raja

April 17, 2024

 



hidup manusia teramat singkat sehingga sering kali kita gagal atau tidak sempat menyaksikan, bahwa suatu peristiwa sederhana yang terjadi pada suatu titik di masa lalu ternyata sering kali punya kaitan dengan sebuah perkara besar yang berlangsung di masa berikutnya. 
- Sang Raja hal. 211

Judul: Sang Raja (Sebuah Novel) 
Penulis: Iksaka Banu
Penerbit: KPG (Kepustakaan Populer Gramedia) 
Tahun Terbit: 2017
Jumlah halaman: vii + 383 hlm

Bagi saya pribadi tidak ada kata yang lebih cocok untuk menggambarkan novel ini selain: Padat. Ya... Rasanya padat sekali seperti menghisap sebatang rokok kretek reguler. Hihi. Tarikannya berat tapi rasanya memuaskan. Berangkat dari kisah nyata tentang pasang surut sebuah perusahaan kretek di Kudus NV Nitisemito dengan produknya Rokok Bal Tiga, pak Iksaka Banu turut menggambarkan berbagai peristiwa sejarah. Berbagai peristiwa sejarah itu diantaranya wabah flu Spanyol, krisis Malaise, Perang Dunia II, kedatangan Jepang ke Hindia Belanda, peristiwa kemerdekaan, dan era di mana Indonesia terus mempertahankan kedaulatannya sebagai negara yang baru merdeka.

Kisah diawali bab pembuka dengan nuansa berkabung pemakaman Pak Nitisemito lewat sudut pandang orang ketiga serba tahu, menceritakan seorang wartawan dari koran Matahari Timur, Bardiman Sapari yang rela berdesakan dengan pelayat lain demi mencari narasumber yang cocok untuk artikelnya kelak. Akhirnya ia bertemu dengan pak Wiro dan Tuan Filip yang bersedia diwawancarai pada kemudian hari untuk menuturkan kisah secara lengkap dari sudut pandang mereka masing masing. Kemudian bab-bab selanjutnya dibagi menjadi empat bagian  yang diberi tajuk dengan nama benda-benda yang erat sekali dengan rokok kretek. 

Peristiwa yang terjadi pada tahun 1900an hingga 1953 itu mengiringi langkah perusahaan kretek yang berlokasi di Jongenstraat dan Langgardalem serta di Jati, Kudus. Pak Banu mengisahkan semuanya dengan cukup padat dan runut dari dua sudut pandang tokoh yang pernah menjabat kepala bagian di NV Nitisemito yakni Goenawan Wirosoeseno, di bagian pemasaran dan Filipus Gerardus Rechterhand di bagian  keuangan.

Saya cukup kagum dengan latar belakang sang raja kretek, Bapak Nitisemito. Yang memulai karirnya dengan berbagai usaha dan mengalami jatuh bangun hingga akhirnya sampai pada usaha perkretekan. Dengan tekun dan gigih serta ide ide pemasaran yang cukup visioner, perusahaan ini lekas maju bahkan mendapat pengakuan dari Ratu Belanda yang menjulukinya De Kretekkoning (Raja Kretek).

Jika kawan pernah membaca Gadis Kretek atau menonton serialnya ada adegan pamflet yang jatuh dari langit karena disebar melalui pesawat, ternyata hal itu pernah benar-benar terjadi di Indonesia dan ditempuh oleh NV Nitisemito. Tentu hal ini menjadi peristiwa yang fenomenal dan sulit dilupakan, meski perusahaan itu kini akhirnya tinggal kenangan.

Oh ya, saking padatnya, berkat novel ini saya kembali belajar sejarah dan mencoba membayangkan bagaimana situasinya kala itu. Mengingat satu peristiwa dengan peristiwa lain kini saya pahami menjadi cara yang ampuh untuk belajar dan menghayati berbagai peristiwa sejarah.

Jika kawan penasaran dengan novel Sang Raja, kalian bisa mendapatkannya melalui Gramedia Digital atau pinjam di Ipusnas. Buku ini juga layak dijadikan koleksi dengan membelinya di toko buku kesayanganmu. Selamat membaca!

Tifanny Lituhayu. 

You Might Also Like

0 Comments

BLOG ARCHIVES

TIFANNY'S BOOKSHELF

Harry Potter and the Half-Blood Prince
Angels & Demons
Mati, Bertahun yang Lalu
Le Petit Prince: Pangeran Cilik
Di Kaki Bukit Cibalak
Goodbye, Things: Hidup Minimalis ala Orang Jepang
Orang-orang Proyek
Guru Aini
86
Ranah 3 Warna
The Da Vinci Code
Animal Farm
Hacker Rp. 1.702
Mata Malam
City of Thieves
Yang Fana Adalah Waktu
Kubah
Harry Potter and the Sorcerer's Stone
9 Matahari
Kim Ji-Yeong Lahir Tahun 1982

• T I F A N N Y •

•  T I F A N N Y  •
INFJ-T ・ semenjana ・ penikmat musik & es kopi susu ・ pencinta fotografi ・ pecandu internet ・ escapist traveller ・ sentimental & melankolis ・ suka buku & aroma petrichor ・ hobi journaling